Rabu, 31 Agustus 2016

USN Perkenalkan UKM Ke Mahassiswa Baru



pemaparan pengenalan unit kegiatan mahasiswa kepada Mahasiswa baru oleh Badan pengurus X Mapala USN

Hari kedua pada penyelenggaraan kegiatan Pengenalan Kampus bagi mahasiswa baru di Gedung Islamic centere (31/08/2016), terdapat agenda pengenalan dari lembaga-lembaga unit kegiatan kemaasiswaan (UKM) yang ada di USN.

Senin, 29 Agustus 2016

Ribuan Mahasiswa Baru USN Siap ikut Pengenalan Kampus


Calon mahasiswa baru pada saat pembekalan dan gladi bersih persiapan pembukaan KPK MB

Ribuan calon mahasiswa baru universitas sembilanbelas november kolaka akan mengikuti kegiatan pengenalan kampus bagi mahasiswa baru (KPK MB) yang dipusatkan di gedung Islamic Centere kolaka.,

pelaksanaan kegiatan dijadwalkan akan dilaksanakan mulai hari selasa tanggal 30 Oktober sampai dengan tanggal 2 September 2016.   Sebanyak 1395 Calon mahasiswa baru itu suda siap mengikuti rangkaian acara yang telah dijadwalkan oleh panitia penyelenggara.

Minggu, 28 Agustus 2016

Sispala Se Kolaka Raya Latihan Gabungan


Suasana penerimaan meteri yang bawakan oleh Mapala USN sebagai instruktur

Minggu 28/8/2016, Skapala melakukan latihan Gabungan dengan berbagai organisasi Siswa Pecinta Alam  kegiatan itu terlaksana dengan melibatkan Sispala yang ada di kolaka dan kolaka timur

Kamis, 25 Agustus 2016

Tangki penampungan Limbah PLTD Kolaka Bocor


terlihat genangan limbah yang berserakan
Tangki penampungan limbah PLTD Kolaka mengalami kebocoran akibatnya limbah menggenangi saluran di depan rumah warga  yang ada disekitar PLTD di jalan Pemuda pada Kamis (25/08/2016)



karyawan sedang menyedot lombah
salah seorang pekerja tampak sedang berusaha menyedot limbah akibat kebocoran tersebut sisa minyak yang mengeluarkan bau menyengat itu sangat menggagu pengunjung warung yang berada didekat pltd yang hanya diantarai tembok. 


Hasrul salah seorang pengunjung warung mengatakan selain warnanya yang hitam aroma khas yang dikeluarkan sangat menggangu dirinya yang sedang ingin menyantap hidangan diwarung itu. ” aromanya tajam sekali sangat menggagu” ungkapnya

Sejak tahu tangki penampungannya mengalami kebocoran dengan sigap pihak PLTD langsung melakukan penganganan dengan cara melakukan penyemprotan dan penyedotan hingga malam hari.

Selasa, 23 Agustus 2016

AKPER KOLAKA AKAN SATU KAMPUS DENGAN USN



Kampus Akper Pemda Kolaka
Komisi III DPRD Kolaka menggelar Rapat Dengar Pendapat bersama pihak Universitas Sembilan Belas November (USN) Kolaka, Akademi Perawat Kolaka, dan Dinas Pendidikan dan Olah Raga, Selasa (23/08/2016).

Rapat yang dipimpin Ketua Komisi III, Ajib Madjid mengagendakan rencana penggabungan (Merger) Akademi Perawat Pemda Kolaka ke Perguruan Tinggi Negeri USN, sesuai amanat Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintahan Daerah yang melarang pemerintah daerah mengelola sekolah sendiri, kecuali SD dan SMP.

Jumat, 19 Agustus 2016

Sukses Mengibarkan Merah Putih di Pulau Padamarang




upacara di  laut dan pembentangan bendera 30 meter
Bendera merah putih berhasil dikibarkan oleh ratusan Pemuda dari berbagai kelompok, kegiatan ini dilaksanakan untuk memperigati hari proklamasi kemerdekaan republik indonesia ke 71 di pulau padamarang tepat pada tanggal 17 agustus 2016 kegiatan ini terselenggara atas kerjasama Mahasiswa pecinta alam (Mapala) Universitas sembilanbelas november Kolaka dengan dewan pimpinan daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI Kolaka) .

Sukses Mengibarkan Merah Putih di Pulau Padamarang




upacara di  laut dan pembentangan bendera 30 meter
Bendera merah putih berhasil dikibarkan oleh ratusan Pemuda dari berbagai kelompok, kegiatan ini dilaksanakan untuk memperigati hari proklamasi kemerdekaan republik indonesia ke 71 di pulau padamarang tepat pada tanggal 17 agustus 2016 kegiatan ini terselenggara atas kerjasama Mahasiswa pecinta alam (Mapala) Universitas sembilanbelas november Kolaka dengan dewan pimpinan daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI Kolaka) .

Jumat, 05 Agustus 2016

Bentuk Panitia Gabungan Mapala USN dan KNPI Kolaka akan Kibarkan Merah Putih di Laut


Panflet Kegiatan Kibar Merah Putih
Mahasiwa Pecinta Alam (MAPALA) Universitas Sembilanbelas November Kolaka bekerjasama dengan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kolaka dalam waktu dekat akan mengadakan pengibaran bendera didarat dan dasar laut. Kegiatan ini akan melibatkan lebih dari 150 peserta yang tergabung diberbagai elemen.

Ketua Komisi Lingkungan Hidup dan PB  KNPI Kolaka, Hastu, mengatakam bahwa kegiatan ini adalah rangkaian dalam memeriahkan hari ulang tahun Republik Indonesia ke 71. “Jenis kegiatan ada beberapa item yaitu penyelaman dan pengibaran bendera didasar dan permukaan laut serta aksi bersih dan penanaman pohon. Semuanya kita lakukan di objek wisata Pulau Padamarang Kolaka,” katanya, Sabtu (06/08/2016).

Dia menambahkan waktu pelaksanaannya selama dua hari mulai dari tanggal 17 hingga 18 Agustus. “Peserta selain dari organisasi kepemudaan ada juga kelompok pecinta alam disejumlah daerah. Bahkan setelah postingan gambar di media sosial ada peserta dari luar Kolaka yang bersedia ikut serta dalam kegiatan ini, contohnya Kota Palopo dan Kendari. Kita apresiasi niat mereka dan akan mengakomodir keikut sertaan mereka,” tambahnya.