Minggu, 28 Agustus 2016

Sispala Se Kolaka Raya Latihan Gabungan


Suasana penerimaan meteri yang bawakan oleh Mapala USN sebagai instruktur

Minggu 28/8/2016, Skapala melakukan latihan Gabungan dengan berbagai organisasi Siswa Pecinta Alam  kegiatan itu terlaksana dengan melibatkan Sispala yang ada di kolaka dan kolaka timur

Makan bersama seluruh peserta dan panitia
Latihan gabungan yang dipelopori Siswa Kejuruan Pecinta Alam SMK Negeri  1 Kolaka  itu berjalan dengan lancar kegiatan ini adalah Salah satu Program kerja pengurus  Siswa Kejuruan Pecinta Alam (Skapala) SMK Negeri  1 Kolaka Periode 2016-2017 yaitu melaksanakan kegiatan latihan gabungan antar sispala ungkap ketua Skapala Feintika rukmana., “ini memang salah satu Program kerja kami untuk melakukan latihan gabungan antar sesama sispala”. lanjut menambahkan


kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi sesama Sispala dan terlebih penting dapat menambang pengetahuan keterampilan kepecinta alaman khususnya dimateri yang diantarkan yaitu materi pengenalan alat dan peralatan, tali temali, Single Rope Technique, dan Repling.
Simulasi Repling

Ketua Panitia Ardi Mengatakan Adapun sispala yang menghadiri kegiatan ini antara lain Sispala SMA Negeri 1 Wunduulako (Sispala watuwulaa) SMA Negir 1 Ladongi (Sispala Anoa) dan anggota Baru Sispala SMK Negeri 1 Kolaka (Skapala) hampir semua Sispala kami undang tetapi yang sempat bergabung hanya tiga organisasi saja karena berapa organisasi lain juga melakukan kegiatn diwaktu bersamaan., adapun pelatih pada kegiatan ini adalah Mapala USN Kolaka tutupnya.

Tidak ada komentar: