Selasa, 16 Juni 2015

KPA LACAK Sukses selenggarakan JPMR XI



Kelompok Pecinta Alam Lintas Alam Cinta Lingkungan (KPA LACAK) sukses mengadakan Jambore Petualang Mekongga kegiatan ini diselenggarakan sebanyak sebelas kali setelah sebelumnya diselenggarakan oleh siswa kejuruan pecinta alam SMK N 1 Kolaka, kali ini kegiatan dilaksanakan di desa Ulu Konaweha kecamatan samaturu tepatnya di dusun IV Lakuiya,
kami sengaja mengadakan di lakuiya selain disini masyarakatnya ramah alamnya juga banyak menyajikan keindahan dan sama sekali jarang tersentuh oleh kegiatan para pecinta alam ungkap ketua panitia yang akrap disapa Abbas, lanjut menbahkan sebanyak 22 organisasi pecinta alam dari Koltim hanya 1 organisasi yaitu Sispala Anoa SMA 1 ladongi, Kolut dihadiri oleh 2 organisasi yaitu Kapak dan pelitaku dan selebihnya dari Kolaka diantara Mapala USN Kolaka tuturnya.   
Seperti biasa kegiatan JPMR kali ini mengadakan kegiatan beberapa divisi diantara kegiatan Penelusuran Gua, Panjat tebing, jelajah gunung hutan dan Forum Rembuk petualang. selain dari itu tidak kala pentingnya dikegiatan jambore melakukan bakti Lingkungan penghijauan dan aksi bersih di Dusun IV lakuiya, selama tiga hari mulai dari tanggal 13 sampai 15 juni 2015 kegiatan jambore petualang mekongga raya  berlangsung dan masing masing item kegiatan berjalan secara bersamaan dan ditutup dengan aksi bakti lingkungan sebagai wujud kecintaan terhadap lingkungan.
Sesuai hasil rembug temu Pecinta Alam kali ini berhasil direbut oleh kelompok pecinta alam Pelita kolaka utara mengalahkan OPA Sorume tanggetada.

Tidak ada komentar: