Kamis, 06 Februari 2020

Badan Pengurus XIV Mapala USN Kolaka, Menggelar Pendidikan Mapala USN Kolaka (PDMUK XIV)

Persiapan Pemberangkatan Peserta Pendidikan Mapala USN Kolaka saat berada di Kampung terakhir pada jalur Pendidikan di desa Lambo Tua kec. Mowewe kab. Kolaka Timur 

BPMUK XIV_Badan Pengurus XIV Mapala USN Kolaka gelar Pendidikan Mapala USN Kolaka ke 14 Selama 10 hari kedepan,  dari Beberapa yang mengikuti perekrutan hanya sembilan orang yang mendapatkan Rekomendasi untuk melanjutkan ke Pendidikan lapangan diantara dua orang Perempuan dan tujuh orang laki-laki yang terdiri dari berbagai fakultas yang pastinya mahasiswa aktif USN Kolaka.

Minggu, 22 Desember 2019

ABD. RAHMAN (ROTAN) Terpilih Menjadi Ketua Mapala USN Kolaka

Ketua Demisioner RONI (Kiri) Menyerahkan Dokumen Kepada Ketua Terilih ABD. Rahman (Kanan)


ABD. RAHMAN terpilih menjadi Ketua Mapala USN Kolaka Berdasarkan hasil Pemilihan Ketua Mapala USN Kolaka melalui Musyawarah Besar Ke XIV Mapala USN Kolaka yang Menetapkan Bahwa Ketua Umum Terpilih Masa Jabatan Priode 2020 yang mengalahkan Artaban dalam Pemilihan secara Tertutup.

Sabtu, 02 November 2019

MAPALA USN BUKA PENDAFTARAN ANGGOTA BARU TAHUN 2019

Peserta PDMUK XIII Mapala USN Kolaka 
Kemajuan organisasi sangatlah ditentukan dari perkembangan kualitas kaderisasi anggotanya. melalui proses rekrutmen anggota baru, pendidikan & pelatihan, indukasi, sampai pada tahap seleksi anggota baru. Mapala USN Kolaka  sebagai organisasi kemahasiswaan secara berkala setiap tahunnya melakukan proses regenerasi dalam rangka menjawab kebutuhan organisasi yang terus berkembang seiring dengan kondisi lingkungan dan sosial masyarakat, dalam bentuk Pendidikan dan Latihan Mapala USN Kolaka (PDMUK) XIV.

Selasa, 22 Oktober 2019

TWKM XXXI, KEMENTRIAN LINGKUNGAN HIDUP: KADER-KADER MAPALA ADALAH KADER BANGSA UNTUK SELAMATKAN LINGKUNGAN.



Foto Bersama Peserta TWKM XXXI Mapala Perguruan Tinggi Se Indonesia
Temu Wicara Kenal Medan (TWKM) ke-31 resmi dibuka pada Senin (21/10).
Tahun ini, forum komunikasi pencinta alam se-Indonesia itu dihelat di Kalimantan Selatan (Kalsel).
Mapala Meratus Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari Banjarmasin didapuk sebagai tuan rumah. Ada sekitar 280 Mapala se-Indonesia, yakni, dari Aceh hingga Papua yang mengikuti kegiatan ini.

Senin, 04 Desember 2017

Bayi Penderita Atresia Ani di Kab. Kolaka Timur Butuh Sentuhan Pemerintah



Kondisi Rumah

(Senin,04/11/2017). Nasib malang menimpa Seorang bayi laki-laki di Desa Keisio Kec. Lalolae Kolaka Timur, Berusia 6 bulan bernama Muhammad Fatur anak ke 5 dari pasangan Bapak Nasrun Lela dan Ibu Astuti menderita Penyakit Langka Atresia Ani terlahir dengan tidak adanya jalur pembuangan kotoran atau yang biasa disebut lubang Anus pada sang bayi,  yang mengakibatkan tidak dapat buang air besar secara normal melainkan melalui perut sebelah kiri yang telah di buat khusus di Rumah Sakit Benyamin Guluh Kab Kolaka.

Orang tau sang bayi sudah 3 kali membawa sang bayi ke Rumah Sakit Benyamin Guluh Kab. Kolaka namun pihak rumah sakit tidak memiliki fasilitas penunjang untuk melakukan operasi memindahkan jalan pembuangan kotoran dari perut sang bayi dan pihak rumah sakit menyarankan agar sang bayi dirujuk ke rumah sakit yang ada di Makassar.

Astuti menuturkan, setiap kali dia melihat anaknya menangis karena ingin BAB, dirinya merasa iba. Namun tidak bisa berbuat apa-apa, karena terbentur masalah biaya.

Orang tua sang bayi mulai cemas tempat pembuangan kotoroan bayi tersebut bisa mengalami infeksi akibat lecet,  profesi sang ayah hanyalah seorang petani dan sang ibu hanyalah ibu rumah tangga dan tidak dapat mencukupi biaya merujuk sang bayi ke makassar apalagi melakukan operasi kepada bayi tersebut. 


Bapak Nasrun Lela dan Ibu Astuti
"Saya hanya punya Kartu KIS untuk berobatan ke rumah sakit dan saya berharap anak saya bisa sembuh dan sehat agar anak saya bisa normal seperti anak lainya" ungkapnya Astuti ibu sang bayi.

Namun sampai saat ini Pihak Pemerintah Kab. Kolaka Timur belum menanggapi permasalahan tersebut. (Resha/Amiruddin)

Kamis, 07 September 2017

MAPALA USN KOLAKA MEMPERKENALKAN DIRI PADA MAHASISWA BARU

Unit Kegiatan Mahasiswa MAPALA USN Kolaka

Suasana Mahasiswa Baru
MUK. 06/09/2017. Rabu pagi Badan Pengurus XI Mahasiswa Pecinta Alam Universitas Sembilanbelas November Kolaka bergegas meninggalkan Basecamp menuju Gedung Islamic Center Kolaka guna melaksanakan pengenalan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) pada Mahasiswa Baru. Materi pengenalan sendiri meliputi  Sejarah Terbentuknya Mapala USN dan Visi Misi Organisasi serta kegiatan Sosial kemasyarakatan lainnya.

Pengenalan Unit Kegiatan Mahasiswa kepada Mahasiswa Baru merupakan salah satu agenda pengenalan UKM tiap tahunnya, MAPALA USN Kolaka yang tampil diurutan 5 menampilkan sesuatu yang berbeda dari UKM lainnya, tidak hanya mengenalkan melalui pemahaman serta peran MAPALA didunia kampus. Badan Pengurus XI MAPALA USN Kolaka Mempraktekkan salah satu technique dalam olahraga Panjat Tebing (reapling) yang dilakukan oleh 4 orang dari team MAPALA USN Kolaka.


Proses Pengenalan Unit Kegiatan Mahasiswa MAPALA USN Kolaka
Proses Reapling
Hasrul Jamaluddin yang akrap disapa Tawon menggantikan Ketua Umum didepan Ribuan Mahasiswa Baru memperkenalkan MAPALA USN Kolaka kepada mahasiswa baru dikarenakan sementara melaksanakan Kuliah Kerja Nyata, mengatakan “setiap Unit Kegiatan Mahasiswa yang ada di USN Kolaka merupakan wadah belajar bagi para mahasiswa dalam menyalurkan bakat dan minat yang dimilikinya dan tentunya setiap organisasi memiliki keahlian dan kreatifitas sesuai Visi dan Misi masing-masing, Melalui kegiatan ini Mahasiswa dimudahkan dalam memilih UKM yang sesuai dengan bakat dan minat yang mereka miliki. Mengingat pengenalan ini melakukan salah satu technique pemanjatan yang cukup berbahaya, Badan Pengurus XI MAPALA USN Kolaka sendiri sebelumnya telah melakukan persiapan safety first pada malam hari terlebih dahulu guna menekan tingkat kecelakan serta memastikan semua hal yang tidak diinginkan terjadi sewaktu pelaksanan reapling”. Tutupnya. (Resha)

Jumat, 18 Agustus 2017

KIBAR MERAH PUTIH DIPERUT BUMI MEKONGGA


Upacara Bendera diperut Bumi Mekongga
      MUK-. 17 Agustus 1945 adalah tonggak Perjuangan Bangsa Indonesia melawan para penjajah, setelah sukses dengan Kibar Merah Putih Dibawah Laut Padamarang tahun kemarin. Tahun ini Badan Pengurus XI Mapala USN KOLAKA kembali melaksanakan Kibar Merah Putih dengan hal yang berbeda  yaitu didalam Gua.
       
Prosesi Penaikan Bendeara
      Ketua panitia Kegiatan Kibar Merah Putih Diperut Bumi Mekongga, Riswandi Gunawan Mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kecintaan terhadap bangsa Indonesia dengan cara yang berbeda. Dengan tema kegiatan “bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa pahlawannya”. Kegiatan ini dilaksanakan pada 16 s/d 17 Agustus 2017 di Taman Wisata Alam Gua Dan Air Panas Ulunggolaka dan dibuka oleh Babinsa Ulunggolaka selaku keamanan kelurahan Ulunggolaka berhubung Ayahanda Rektor USN Kolaka beserta jajaran tidak sempat hadir membuka kegiataan dikarenakan  beberapa pekerjaan yang tidak kalah penting untuk ditinggalkan.  Peserta kegiatan ini berasal dari Kelompok Pecinta Alam dan Siswa Pencinta Alam serta Unit Kegiatan Mahasiswa Universitas Sembilanbelas November Kolaka. Mengingat kegiatan ini dilaksanakan di dalam gua dengan tingkat kecelakaan yang tinggi maka sebelum terlaksananya kegiatan ini, kami telah melakukan beberapa kali survey untuk mensafetykan dan  memastikan semua hal yang tidak ingin terjadi pada saat kegiatan terlaksana., Tuturnya.


Pembacaan Teks Pancasila, UUD 1945 dan Proklamasi
   

Dengan terlaksananya kegiatan ini harapan kami selaku Badan Pengurus XI Mapala USN Kolaka dapat meningkatkan Rasa Rasionalisme dan Kecintaan terhadap bangsa dan Tanah Air Indonesia dikalangan Pemuda dan Pemudi Indonesia umumnya dan peserta kegiatan khususnya., Ketua Mapala USN Kolaka Amiruddin tutupnya. (Resha)