KNPI Baklin di HKSN
--- Tanam Ribuan Pohon
Kolaka, KoP
Komisi Pertambangan dan Lingkngan Hidup DPD KNPI kabupaten Kolaka
melaksanakan kegiatan Bakti Lingkungan (baklin) di kelurahan HKSN kecamatan
Latambaga, bekerja sama Mapala USN Kolaka dengan melibatkan siswa SMKN 1
Kolaka, SMA 1 Kolaka, MAN Kolaka serta KPA Wanapal Sultra, Minggu
(29/12).
Kegiatan yang melibatkan 100 orang peserta dihadiri oleh
ketua DPD KNPI Kolaka Anis Pamma serta DPP KNPI Sucianti turut
mengambil bagian melakukan penanaman bersama pelajar, mahasiswa dan kelompok pecinta alam. Kegiatan tersebut berhasil menanaman 1500 pohon yang terdiri dari 500
pohon mahoni, 500 trambesit dan 500 pohon jati.
Anis
Pamma kepada Kolaka Pos mengatakan, kegiatan tersebut merupakan agenda
rutin DPD KPNI Kolaka yang tercantum dalam program kerja organisasi. "Dengan tujuan untuk mengurangi dampak pemanasan global di Kolaka,
serta memperlihatkan kepada masyarakat arti pentingnya kelestarian untuk
cakupan air bersih. Karena salah satu isu global selain dari
pemanasan adalah krisis air bersih, sebab kurangnya resapan-resapan dari
tanaman," ungkapnya.
Dia berharapan, agar masyarakat Kolaka mampu menjaga dan
melestarikan lingkungan yang ada di Wonua Sorume. "Semoga masyarakat
ikut menjaga dan merawat pohon yang ditanam agar tercapainya
tujuan yang sama, karena pohon sangat banyak fungsinya selain mengurangi
pemanasan global, krisis air bersih, juga menjaga udara tetap bersih dan sejuk. Olehnya itu, menanam pohon
merupakan tanggung jawab sosial bersama untuk generasi yang akan
datang," harapnya.
Sementara itu pengurus DPP KNPI Sucianti
mengatakan bahwa, pengalaman sebelumnya hampir seluruh daratan yang ada
di Sulawesi Tenggara terkena banjir, akibat dari penggundulan hutan yang disebabkan oleh aktivitas
pertambangan, sementara tidak dilakukan peremajaan terhadap lahan yang
telah digunakan. "Karena itu kita terpanggil bagaimana caranya
semua tergerak, bagaimana caranya agar bisa melakukan penanaman minimal
satu orang satu pohon. Kalau misalkan penduduk Kolaka 250 ribu ya dengan 250 ribu pohon yang kita tanam di Kolaka
Insya Allah tidak akan lagi terjadi bencana seperti kemarin seperti
banjir yang juga dirasakan di Kolaka, kalau pun terjadi tidak akan seperti kemarin," ungkapnya.
Penanaman pohon kata dia, seharusnya tidak hanya dilakukan di
Kolaka, tetapi juga pada daerah yang hutannya sudah tergerus oleh ilegal
loging dan pertambangan.
"Secara global Indonesia meruapakan
paruh-paruh dunia, kalau Indonesia tidak mampu menjaga hutan dan
melestarikan lingkungan maka bumi ini akan terancam, dengan adanya kegiatan penanaman yang rutin dilakukan di
Kolaka ini, saya sangat megapresiasi dan bangga kepada mahasiswa pelajar
dan kelompok
pemuda yang begitu peduli terhadap lingkungan dan
mudah-mudahan kegiatan seperti ini terus berkelanjutan demi Kolaka yang
hijau," tutupnya (Muzakkir/KoP
)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar