Kamis, 07 September 2017

MAPALA USN KOLAKA MEMPERKENALKAN DIRI PADA MAHASISWA BARU

Unit Kegiatan Mahasiswa MAPALA USN Kolaka

Suasana Mahasiswa Baru
MUK. 06/09/2017. Rabu pagi Badan Pengurus XI Mahasiswa Pecinta Alam Universitas Sembilanbelas November Kolaka bergegas meninggalkan Basecamp menuju Gedung Islamic Center Kolaka guna melaksanakan pengenalan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) pada Mahasiswa Baru. Materi pengenalan sendiri meliputi  Sejarah Terbentuknya Mapala USN dan Visi Misi Organisasi serta kegiatan Sosial kemasyarakatan lainnya.

Pengenalan Unit Kegiatan Mahasiswa kepada Mahasiswa Baru merupakan salah satu agenda pengenalan UKM tiap tahunnya, MAPALA USN Kolaka yang tampil diurutan 5 menampilkan sesuatu yang berbeda dari UKM lainnya, tidak hanya mengenalkan melalui pemahaman serta peran MAPALA didunia kampus. Badan Pengurus XI MAPALA USN Kolaka Mempraktekkan salah satu technique dalam olahraga Panjat Tebing (reapling) yang dilakukan oleh 4 orang dari team MAPALA USN Kolaka.


Proses Pengenalan Unit Kegiatan Mahasiswa MAPALA USN Kolaka
Proses Reapling
Hasrul Jamaluddin yang akrap disapa Tawon menggantikan Ketua Umum didepan Ribuan Mahasiswa Baru memperkenalkan MAPALA USN Kolaka kepada mahasiswa baru dikarenakan sementara melaksanakan Kuliah Kerja Nyata, mengatakan “setiap Unit Kegiatan Mahasiswa yang ada di USN Kolaka merupakan wadah belajar bagi para mahasiswa dalam menyalurkan bakat dan minat yang dimilikinya dan tentunya setiap organisasi memiliki keahlian dan kreatifitas sesuai Visi dan Misi masing-masing, Melalui kegiatan ini Mahasiswa dimudahkan dalam memilih UKM yang sesuai dengan bakat dan minat yang mereka miliki. Mengingat pengenalan ini melakukan salah satu technique pemanjatan yang cukup berbahaya, Badan Pengurus XI MAPALA USN Kolaka sendiri sebelumnya telah melakukan persiapan safety first pada malam hari terlebih dahulu guna menekan tingkat kecelakan serta memastikan semua hal yang tidak diinginkan terjadi sewaktu pelaksanan reapling”. Tutupnya. (Resha)